Alhamdulillah, pada Sabtu 12 (12/5) , Tim Yayasan Galang Bersama Kami dengan senang hati melaporkan penyaluran bantuan material pembangunan masjid untuk mualaf di Dusun Dua, Desa Patingke, Kecamatan Tinombo.Dengan ini tersalurkan pula lagi  amanah donatur baik Yayasan Galang Bersama Kami untuk menghadirkan masjid yang layak untuk warga mualaf khususnya di Dusun dua Desa Patingke.

Dalam program ini, kami menyalurkan berbagai jenis material pembangunan yang meliputi bahan bangunan, seperti semen, baja ringan, pasir, serta material atap seperti seng. Selain itu, bantuan juga mencakup material dinding dan rangka  pembagunan  seperti plester dan jenis jenis paku, serta peralatan pendukung. Semua bantuan disesuaikan dengan kebutuhan pembangunan masjid yang sedang berlangsung.

Proses penyaluran bantuan dilakukan dengan mulai berbelanja bahan material di sekitaran tinombo kota. Tim Yayasan Galang Bersama Kami sebelumnya  telah berkoordinasi dengan pihak yang di dipercaya untuk membantu pembangunan masjid ini untuk memastikan bahwa material yang disalurkan sesuai dengan standar dan kualitas yang dibutuhkan.

Bantuan material pembangunan masjid ini diharapkan dapat memberikan manfaat yang besar bagi mualaf dan masyarakat Dusun dua, Desa Patingke. Dari pembangunan masjid ini, harapannya  akan memberikan ruang yang nyaman bagi mualaf untuk menjalankan ibadah dan kegiatan keagamaan lainnya. Dengan adanya masjid yang memadai, diharapkan juga dapat memperkuat ukhuwah Islamiyah dan meningkatkan kehidupan keagamaan di dusun tersebut.

Kami juga mengucapkan terima kasih yang sebesar-besarnya kepada seluruh donatur baik Yayasan Galang Bersama Kami dan pihak yang telah berpartisipasi dalam program ini. Kontribusi mereka sangat berarti dalam mewujudkan pembangunan masjid yang lebih baik dan memberikan manfaat langsung bagi mualaf dan masyarakat setempat.

Terakhir, kami berharap semoga pembangunan masjid ini menjadi sarana yang bermanfaat dan memberikan berkah bagi mualaf dan masyarakat Desa Patingke. Semoga Allah SWT menerima amal kebaikan ini sebagai bentuk ibadah yang ikhlas dari para donatur dan semoga pahala mereka dilipatgandakan. Aamiin Allahumma Aamiin

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *